Kumpulan Puisi-Puisi Terbaru Tema Merah Putih

-- --

Kumpulan Puisi-Puisi Terbaru Tema Merah Putih
Kumpulan Puisi-Puisi TerbaruTema  Merah Putih. Untuk kalian yang kali ini sedang mencari puisi dengan tema Merah Putih berikut dibawah ini adalah kumpulan berbagai puisi yang telah kami himpun dari berbagai sumber yang  kami dapatkan melalui media internet dan lain sebagainya. Semoga kumpulan puisi-puisi dengan btema merah putih ini dapat menjadi referensi untuk anda yang saat ini sedang membutuhkannya untuk lebih lengkapnya silahkan simak beberapa contoh puisi berikut dibawah ini, atau anda juga dapat menemukan berbagai contoh puisi yang dapat anda kunjungi melalui link yang telah kami berikan di tengah postingan:
"merah putih"
1.Merah Putih
Merah Putih!
Dulu, sebelum kau berkibar di tiang tinggi
Dibelai, dipeluk angin merdeka
Engkau hanya lambang harapku

Meski kau wakili bangsa tidak berdaya
Tidak bernama di sejarah dunia
Namun kau tersimpan dalam hatiku
Lambang kasih ku pada nusaku

Merah Putih!
Kini, kulihat kau terkibar di tengah bangsa
Lambang kebangsaanku di Timur Raya
Engkau panji perjuanganku mengejar kemuliaan bagi bangsaku

Dan demi tuhan pencipta bangsa
Selama masih bersiut nafas di dada
Berdenyut darahku penyiram medan
Ta'kan kembali kau masuk lipatan.

2.Prajurit Jaga Malam Karya : Chairil Anwar
Waktu jalan. Aku tidak tahu apa nasib waktu ?
Pemuda-pemuda yang lincah yang tua-tua keras, bermata tajam
Mimpinya kemerdekaan bintang-bintangnya kepastian

ada di sisiku selama menjaga daerah mati ini
Aku suka pada mereka yang berani hidup
Aku suka pada mereka yang masuk menemu malam
Malam yang berwangi mimpi, terlucut debu......
Waktu jalan. Aku tidak tahu apa nasib waktu !

3.Gerilya Oleh : W S Rendra
Tubuh biru
tatapan mata biru
lelaki berguling di jalan

Angin tergantung
terkecap pahitnya tembakau
bendungan keluh dan bencana

Tubuh biru
tatapan mata biru
lelaki berguling dijalan

Dengan tujuh lubang pelor
diketuk gerbang langit
dan menyala mentari muda
melepas kesumatnya

Gadis berjalan di subuh merah
dengan sayur-mayur di punggung
melihatnya pertama

Ia beri jeritan manis
dan duka daun wortel

Tubuh biru
tatapan mata biru
lelaki berguling dijalan

Orang-orang kampung mengenalnya
anak janda berambut ombak
ditimba air bergantang-gantang
disiram atas tubuhnya

Tubuh biru
tatapan mata biru
lelaki berguling dijalan

Lewat gardu Belanda dengan berani
berlindung warna malam
sendiri masuk kota
ingin ikut ngubur ibunya
Merdeka

4.Atas Kemerdekaan
Oleh : Supardi Djoko Damono

kita berkata : jadilah
dan kemerdekaan pun jadilah bagai laut
di atasnya : langit dan badai tak henti-henti
di tepinya cakrawala

terjerat juga akhirnya
kita, kemudian adalah sibuk
mengusut rahasia angka-angka
sebelum Hari  yang ketujuh tiba

sebelum kita ciptakan pula Firdaus
dari segenap mimpi kita
sementara seekor ular melilit pohon itu :
inilah kemerdekaan itu, nikmatkanlah

5.Menatap Merah Putih
Menatap merah putih
melambai dan menari – nari di angkasa
kibarannya telah banyak menelan korban
nyawa dan harta benda

berkibarnya  merah putih
yang menjulang tinggi di angkasa
selalu teriring senandung lagu Indonesia Raya
dan tetesan air mata
dulu, ketika masa perjuangan pergerakan kemerdekaan
untuk mengibarkan merah putih
harus diawali dengan pertumpahan darah
pejuang yang tak pernah merasa lelah
untuk berteriak : Merdeka!

menatap
merah putih adalah perlawanan melawan angkara murka
membinasakan penidas dari negeri tercinta
indonesia
menatap
merah putih adalah bergolaknya darah
demi membela kebenaran dan azasi manusia
menumpas segala penjajahan
di atas bumi pertiwi

menatap
merah putih adalah kebebasan
yang musti dijaga dan dibela
kibarannya di angkasa raya
berkibarlah terus merah putihku
dalam kemenangan dan kedamaian

6.Hari Kemerdekaan
 Akhirnya tak terlawan olehku
 tumpah dimataku, dimata sahabat-sahabatku
 ke hati kita semua
 bendera-bendera dan bendera-bendera
 bendera kebangsaanku
 aku menyerah kepada kebanggan lembut
 tergenggam satu hal dan kukenal

 tanah dimana kuberpijak berderak
 awan bertebaran saling memburu
 angin meniupkan kehangatan bertanah air
 semat getir yang menikam berkali
 makin samar
 mencapai puncak kepecahnya bunga api
 pecahnya kehidupan kegirangan

 menjelang subuh aku sendiri
 jauh dari tumpahan keriangan dilembah
 memandangi tepian laut
 tetapi aku menggengam yang lebih berharga
 dalam kelam kulihat wajah kebangsaanku
 makin bercahaya makin bercahaya
 dan fajar mulai kemerahan.

7.Bambu Runcing Karya: Rayhandi
Di ujung bambu tajam menyikat
Mengoyak musuh hingga ampun
Di bilah tajam sakit mencekat
Siap siaga menelan musuh

Ujung bambu jadi saksi
Hitam rasa menyakit
Mengusir iblis dengan nyawa
Tanpa takut tanpa gentar

Rasa cinta tanah air
Menyatu di darah merah
Mengakar di tulang putih
Menguasai nafas

Mereka berjuang hingga raib
Bercerai dengan raga
Untuk bumi garuda
Untuk indonesia raya

Mereka mati dengan hormat
Memperjuangkan secerut kebebasan
Yang terenggut durjana
Untuk satu kemerdekaan.

8. Kemerdekaan ini Karya: Rayhandi
Kemerdekaan ini adalah usaha
Usaha tanpa menyerah para pahlawan
Kemerdekaan ini adalah keringat
Yang setia mencucur ruah hingga habis

Kemerdekaan ini adalah lelah
Lelah yang setia menghantu
Kemerdekaan ini adalah darah
Karena berjuta ton darah raib untuk kemerdekaan, tergadai

Kemerdekaan ini adalah nyawa
Karena di indonesia ini beratus ratus tahun silam nyawa melayang
Semuanya untuk indonesia
Semuanya untuk senyum anak indonesia
Semuanya untuk masa depan indonesia yang lebih cerah.

9.Terima kasih pahlawan Karya: Rayhandi
Karena jasamu kita merdeka
Hidup di ujung barat hingga timur
Tanpa takut dan gugup yang membara

Kau rela mati demi kami
Kau rela miskin demi kami
Kau rela menderita demi kami
Untuk kami kau rela hancur

Berkatmu indonesia bisa merdeka
Mengepak sayap melesat langit
Berkatmu indonesia bisa jaya
Menembus zaman hingga canggih

Tak terbayang jika keberanian itu tak tumbuh di hati kalian
Tak terbayang jika kesabaran itu takmenyertai derita kalian
Tak terbayang jika semangat itu tak membakar bara kalian.

Kami anak muda kami bangsa indonesia
Berterima kasih untuk jasa jasamu para pahlawan
Karena perjuangan yang luar biasa kalian
Indonesia bisa menikmati udara kemerdekaan.

10.Terbanglah Indonesia Karya: Rayhandi
Terbanglah indonesia
Terbang ke langit bebas
Gapai bintang hingga jauh melambung
Tunjukkan pada dunia merah putihmu

Terbanglah indonesia
Takkan ada yang bisa mengikatmu
Juga mengurungmu
Kita bukan jangkrik di dalam kotak
Kita bebas merdeka

Terbanglah indonesia
Terbanglah kemana kau ingin terbang
Lihatlah kemana kau ingin lihat
Cintailah apa yang kau ingini
Kebebasan bersandar di raga kita
Karena kita merdeka

Terbanglah indonesia
Dunia harus tahu indonesia ban
Bangsa yang hebat
Bangsa yang menghargai perdamaian
Tapi bukan berarti bisa diam jika kebebasan kita di renggut
Takkan kita biarkan hak kita di injak injak.

Terbanglah indonesia
Di ujung samudera kedamaian kita memuncah
Berdiri di atas gunung
Kita jaga laut kita kita jaga bumi kita
Takkan kita biarkan indonesia hancur kembali
Karena indonesia sudah merdeka di tahun empat lima.

Kumpulan Puisi-Puisi Terbaru Tema Merah Putih. Berikut diatas beberapa puisi Merah Putih yang kami dapatkan melalui berbagai sumber media online dan lain sebagainya silahkan simpan dan gunakan jika anda membuthkannya. Atau dapat anda jadikan sebagai bahan referensi untuk anda yang saat ini sedang membuat puisi. Sampai jumpa lagi